Animal imitator: Antara degradasi ke-manusia-an dan kemanusiaan.orang aneh





[Tulisan ini sebenarnya sudah lama nongkrong di draft karena saya tidak berhasil menemukan gambar yang tepat. Alhamdulillah berkat bantuan néng Chika, saya mendapatkan beberapa gambar yang tepat untuk tulisan ini.
Sekitar empat minggu yang lalu saya menonton acara yang namanya Animal Imitator di stasiun TV kesayangan, Discovery Chanel. Acara tersebut menceritakan tentang beberapa orang yang sangat fanatik terhadap binatang, beberapa di antara mereka bahkan ada yang tidak sekedar koleksi barang-barang yang berkaitan dengan binatang (boneka, aksesori dll) tetapi sampai melakukan perubahan pada tubuh mereka demi kefanatikan mereka pada binatang. Ada yang hanya sekedar melukis kulit tubuhnya dengan tattoo pola dan warna yang sama dengan binatang tetapi ada yang lebih parah karena sampai merubah bentuk wajah semirip mungkin dengan binatang idolanya.

Salah seorang yang sangat ekstrem adalah seorang teknisi IT yang menamakan dirinya sebagai Cat. Dia sampai mengubah wajahnya semirip mungkin dengan harimau. Bibirnya bahkan sampai disobek demi mengejar bentuk moncong harimau. Ironis ya, yang bibirnya (maaf) sumbing saja rela menabung dan bekerja ekstra demi bentuk bibir yang normal. Eh kok ini yang normal malahan dibuat sumbing. Bukan itu saja, selain gigi yang dibuat runcing ternyata si Cat ini menanamkan beberapa logam di atas bibir dan matanya sebagai dudukan untuk meletakkan kumis dan alis harimau.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...